Dunia ini tidak selalu memberi kemudahan, bahkan untuk perempuan hamil sekalipun. Namun, meskipun begitu, jangan terpancing emosi. Ingat, Anda sedang mengandung janin yang membutuhkan seorang ibu yang stabil, mulai dari masa mengandung hingga proses persalinan.
Emosi ibu selama hamil mempengaruhi karakter bayi Anda nantinya. Detak jantung ibu adalah detak jantung janin. Helaan napas ibu merupakan buaian merdu untuk janin yang berkembang dalam rahim.
Ibu hamil yang pemarah bisa memacu detak jantungnya berdetak cepat. Kondisi ini tentu mengganggu kenyamanan janin. “Seringlah tertawa dan bergembira. Jauhi orang-orang yang suka membuat Anda kesal atau ketakutan,” terang Dr Marian Tompson, pendiri La Leche League International dan ibu dari tujuh orang anak.
Seperti dikutip dari Oprah Magazine edisi Juni 2014, jika ibu hamil ingin bertemu dengan teman-temannya, utamakanlah bertemu dengan mereka yang bisa menghibur Anda. Kemudian, apabila emosi sedang naik turun, disarankan untuk tidak berinteraksi dengan orang-orang yang Anda tahu bisa memicu amarah dan rasa jengkel.

Beberapa dari Anda sekarang mungkin sedang mengalami masa-masa sulit sulit selama mengandung, dan tidak mendapat dukungan yang layak. Tidak perlu malu untuk membicarakan masalah Anda kepada anggota keluarga dan sahabat yang bisa dipercaya.
Lebih baik lagi, ciptakan keintiman yang lebih dari biasanya dengan suami.
 Momen intim yang sehat dan membahagiakan bersama suami merupakan pereda stres paling mujarab bagi perempuan hamil. 

Sumber:kompas.com

3 comments:

Design by Tips HAmil